Tekad, Usaha saja masih belum cukup, tanpa mengandalkan OTAK.



Kamu pasti langsung memicingkan matamu nih. Otak? Nyindir ya—Pasti itu pikirmu. Tenang dulu sob, tulisan ini diperuntukkan bagi kamu-kamu yang punya otak, gak perlu otak yang cerdas, pintar, otak yang sering dibilang bodoh dan telmi juga bisa manjur buat menaklukkan tes PNS impianmu.

Soalnya, Otak yang diciptakan dikepalamu itu adalah anugerah yang terindah yang diberi Allah yang Maha Baik sama kamu, karena hal itulah yang membedakan kita dengan makhluk ciptaan Allah lainnya, yang membuat manusia bisa menjadi makhluk sempurna dikala dia menggunakan otaknya dengan baik, akalnya dengan baik.

Jangan membuat standar rendah buat otakmu itu. Karena otakmu itu diciptain Allah, Tuhan semesta Alam, yang Maha Hebat, Yang Maha Pintar, dan Yang Maha Sempurna, jadi kamu harus percaya, Allah pasti bakalan bantuin kamu, disaat kamu sudah berusaha menggunakan akalmu untuk meraih segala impianmu.

Terus?—apanya yang terus? Hehe, iya kawan, terus setelah kamu punya Otak, kamu juga harus bisa memakai otakmu itu dengan melakukan berbagai strategi untuk mencapai mimpimu itu. Berbagai strategi?—ho-oh, berbagai strategi, dari segi mental, segi rohani, segi jasmani, segi materi, dan segi doa.

Ada 5 strategi yang harus kamu terapkan buat bisa sukses lulus PNS, jangan berkecil hati ya kawan, aku aja yang 13 kali ikut ujian PNS baru melakukan strategi ini di saat yang ke 13 percobaanku. Soalnya dulu aku terlalu percaya diri hanya mengandalkan tekad dan usaha, sedangkan otak hanya sebatas inginku saja, namun tak dibarengi dengan 5 strategi itu.

 Jadi sekarang, aku pengen membagikan rahasia 5 strategi ini ke kamu, biar kamu lulus PNS juga tanpa harus 13 kali percobaan dan sukses juga, aku percaya kamu bisa— tuh.. aku aja percaya kamu bisa, masa kamu gak percaya sama dirimu sendiri, jangan ragukan kemampuan TuhanMu dalam membantu segala ingin dan impianmu Sob.

      1. Segi Mental
Mental? Emang perlu ya, ikut tes CPNS harus menyiapkan mental juga, bukannya CPNS itu hanya hal yang mudah saja. Nah—Ini nih, pikiran yang gini, yang bikin kamu sudah “Kalah” diawal, karena menyiapkan mental itu sebelum mengikuti ujian CPNS itu sangat penting banget.

Mental apa yang harus disiapin?. Jelas saja, Mental keyakinan kamu bisa lulus dengan bantuan Allah. Ingat ya, jangan merendahkan standar impianmu, kamu sudah sejauh ini, sudah ikut mendaftar PNS, lulus administrasi CPNS, masa saat mau ujian, kamu sudah gak percaya diri dengan kemampuan dirimu.
Besarkan Mimpimu, Besarkan standar Impianmu, dan mulailah belajar percaya diri untuk mental juangmu menghadapi ujian tes CPNS.

Aku jadi ingat pengalamanku dulu, ikut Tes CPNS dari yang pertama hingga yang sampai bikin aku sakit memikirkan 5 tes ujianku gagal semua, ditahun 2010, disaat awal mendaftar aku percaya diri saja aku bisa lulus, karena saat itu aku lagi hangat-hangatnya lulus Kuliah, lalu saat aku ikut ujian, kepercayaan diriku langsung luntur, karena soal yang aku hadapi susah, dan sainganku banyak, kelihatannya mereka pintar-pintar, hingga aku lebih konsen dengan memperhatikan mereka menjawab soal, dan memperhatikan jam, karena menghitung waktu selesai ujian dikarenakan bingungnya aku menjawab soal yang diujikan di PNS tersebut, ternyata saat akhir, sudah dipastikan aku gagal lulus PNS, karena mental keyakinan untuk lulus semakin menipis saat memasuki ujian tes CPNS.

 Akhirnya dengan “keyakinan”ku yang bakalan aku gak lulus, maka Allah kabulin, dan endingnya, akupun gak lulus.
Bukankah kata Allah, Allah akan mengabulkan segala prasangka kita, jadi tetap berbaik sangka dengan Allah, terlebih lagi dengan keyakinanmu bahwa kamu bisa lulus.

Saat aku lulus PNS 2014 ini, aku sudah sedari awal, memperbaiki segala macam eror yang aku lakukan dari tahun 2007, dan terlebih ditahun 2010, yaitu soal MENTAL YAKIN LULUS.

 Saat mengikuti ujian PNS, waktu itu aku ikut ujian CPNS yang terakhir dan akhirnya aku lulus, di Provinsi Baru, Kalimantan Utara. Eits—jangan pikir provinsi Kalimantan Utara adalah Provinsi baru yang sangat mudah menerima CPNS begitu saja, Karena saat kemaren itu Kalimantan Utara lah provinsi awal yang membuka tes CPNS di 2014, dan paling banyak alokasi formasi juga sekitar 300 pegawai—namun jangan senang dulu, semakin banyak alokasi pegawai, berarti semakin banyak orang yang mendaftar, dan diburu pelamar CPNS ribuan di seluruh Indonesia.

Akhirnya sekitar 7000-an orang yang mendaftar, (Ya Tuhan, saat aku tahu sebanyak itu yang daftar, bikin hatiku deg-degan—Tapi gak lama, aku bersikukuh, gak bakalan kaya dulu lagi, deg-degannya boleh sebentar, tapi lamain kepercayaan diri dan keyakinan diri bahwa pasti bisa lulus). Maka saat Ujian, hanya tertinggal 3000-an orang yang ikut tes CPNS, dilakukan selama sebulan di Kaltara, kalau dipikir-pikir kemungkinan aku masuk sekitar 1 berbanding 10. Tapi saat itu aku Yakin, Allah membantu. Dan aku yakin , aku berada di 1 persen itu.

                Maka, Allah Kabulin. Karena Mental KEYAKINAN-ku bahwa Tuhan akan membantuku menjadi
                Kenyataan, like dream come true.

Comments